Film Dark Nuns Pecahkan Rekor di Indonesia, Song Hye Kyo Sempat Ragukan Aktingnya

  • Whatsapp

Film terakhir Song Hye Kyo mendapatkan popularitas yang sangat tinggi.

Ya, “Dark Nuns” telah melampaui 1 juta penonton dalam masa enam hari setelah dirilis.

Dilansir dari akun Instagram @coppamagz pada Jumat (31/1/2025), pada tanggal 29 Januari pukul 3:46 p.m. KST, film ini telah mencapai 1 juta penonton.

Hasil tersebut menjadikannya film Korea kedua hingga tahun 2025 yang mencapai angka tersebut setelah “Hitman 2,” yang melampaui angka tersebut sebelumnya pada hari yang sama.

Versi perempuan dari film Korea selatan tahun 2015 karya Kang Dong Won The Priests, Dark Nuns menceritakan kisah para biarawati yang melakukan pengusiran roh jahat untuk menyelamatkan seorang anak laki-laki yang ditenggak oleh roh jahat yang kuat.

Sementara itu, Dark Nuns berhasil menarik kurang lebih 310.000 penonton selama tujuh hari pembukaannya.

Pencapaian itu menjadikan Dark Nuns memecatat rekor sebagai film Korea dengan suksesnya pembukaan terbaharu dalam sejarah di Indonesia.

Mencatat sejarah sebagai film pembuka terbaik di Indonesia, rupanya Song Hye Kyo sempat merasa ragu dan berpikir apakah dirinya layak berakting dalam film tersebut.

Aku pernah ragu apakah dapat mengungkapkan perasaan dengan kuat dan melakukan adegan pertempuran.

“Namun di lokasi syuting, segalanya berjalanlashnya dengan lancar. Rasanya seperti minum satu gelas soda yang menyegarkan,” katanya dalam sebuah wawancara yang dikutip dari Kbizoom, Senin (27/1/2025).

(*)

Related posts